Sumatera Barat Dinilai Konsisten Tangani Masalah Kesehatan

Selasa, 20 Mei 20140 komentar

PADANG (Pos Kota) – Sumatera Barat dinilai sangat concern dan konsisten menangani masalah kesehatan. Karenanya, Kementerian Kesehatan meminta daerah lain mengikuti jejak yang dilakukan Pemprov Sumbar.

“Pemda Sumbar sangat serius menangani masalah kesehatan masyarakat,” kata Sekjen Kemenkes, Supriyantoro, usai bertemu dengan Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno di Gedung DPRD Sumbar, Selasa (20/5).

Banyak sudah upaya yang dilakukan Pemda Sumbar memerangi dan menekan berbagai penyakit menular. “Daerah lain harus mencontoh Pemda Sumbar menangani masalah kesehatan,” jelasnya.
Gubernur Sumbar , Irwan Prayitno, mengakui sangat concern terhadap masalah penyakit.

Ada prioritas pembangunan kesehatan di Sumbar antara lain :
*) Meningkatkan kesehatan ibu, bayi, balita dan keluarga berencana (KB).
*) Perbaikan status gizi
*) Pengendalian penyakit menular serta penyakit tidak menular, diikuti penyehatan lingkungan.
*) Pemenuhan, pengembangan dan pemberdayaan SDM kesehatan.
*) Meningkatkan ketersediaan, keterjangkauan, pemerataan, keamanan, mutu dan penggunaan obat setera pengawasan obat dan makanan
*) Pengembangan sistem jaminan kesehatan masyarakat (Jamkesmas)

Upaya yang dilakukan Pemda mampu mengendalikan berbagai penyakit. Seperti hipertensi. Sumbar mampu mengendalikan penyakit ini hingga 31,2 persen atau dibawah angka nasional 31,7 persen.
Demikian stroke hanya 0,8 persen. Dibawah angka nasional 1,1 persen. Selain itu penyakit jantung hanya 1,3 persen atau jauh dibawah angka nasional 7,2 persen.

Bahkan masalah Keluarga Berencana (KB) di Sumbar yang sebelumnya sempat menduduki peringkat 31 dari 33 provinsi pada 2010.

Namun berkat kerja keras dengan berbagai instansi dan masyarakat, masalah KB pada 2011 ke peringkat 26. Pada 2012 ke peringkat belasan dan akhirnya peringkat 9 pada 2013. (setiawan)

poskotanews.com 20 Mei 2014

Sumber: irwan-prayitno.com
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2014-2016. Warta Lubeg - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger - E-mail: wartalubeg1@telkomsel.blackberry.com - PIN BB 25C29786