SEJAK DILANTIK : Wako Padang Klaim Telah Kerjakan Program Strategis

Kamis, 17 Juli 20140 komentar

Padang – Walikota Mahyeldi Ansharullah mengklaim telah mengerjakan beberapa program strategis sejak ia resmi menjadi orang nomor satu di Padang pada 13 Mei lalu.

Program yang dikerjakan dalam waktu kurang dua bulan sejak dilantik berduet dengan Emzalmi tersebut, di antaranya, penataan PKL di Jalan Pasar Raya, Permindo dan dilanjutkan ke Jalan Pasar Baru.

“Beberapa program strategis yang telah dikerjakan itu sudah dapat dinikmati masyarakat. Di antaranya penataan Pasar Raya Padang sudah mulai rapi dan jalur jalan yang membelah pasar itu sudah lancar dilalui kendaraan,” kata Mahyeldi ketika membuka Musrenbang penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Kajian Lingkungan Hidup Sejahtera (KLHS) 2014-2019 di Hotel Grand Inna Muara, Rabu (16/7).

Mahyeldi menyebutkan, begitu juga penataan PKL di Pantai Padang, Pemko mendirikan bangunan 11 blok kios yang disebut Lapau Panjang Cimpago (LPC). Saat ini sudah mulai dikerjakan dengan partisipasi CSR beberapa perusahaan di Padang.

“Kemudian betonisasi jalan lingkungan, direalisasikan kawasan pemukiman. Begitupun program pendidikan gratis, tahun ini sudah mulai kita gulirkan. Lalu, santunan kematian juga sudah bisa direalisasikan pada perubahan ABPD 2014 ini,” terang Mahyeldi.

Lebih lanjut dikatakan, rancangan RPJMD yang akan dibahas saat, nantinya akan memberikan arah dan pedoman bagi pelaku pembangunan, pemerintah dan stake holder dalam kegiatan pembangunan.
Sementara itu, Kepala Bappeda Padang Hervan Bahar menjelaskan, maksud musrenbang RPJMD untuk penajaman dan penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan terhadap sasaran pembangunan yang merujuk kepada visi dan misi kepala daerah.

Musrenbang RPJMD itu diharapkan menghasilkan dokumen daftar rencana pembangunan tahunan daerah yang mencakup anggaran dan indikasi program dan pendanaan. lalu tersusunnya daftar usulan kegiatan investasi yang memungkinkan terjadinya pola kemitraan dengan swasta. Serta tersusunnya daftar usulan kegiatan yang perlu proses pengkajian lebih lanjut.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Padang Zulherman optimis rencana pembangunan mendapat dukungan dari legislatif. “Apa saja program pembangunan yang bermuara kepada kesejahteraan masyarakat dan dilaksanakan dengan arah yang jelas transparan dan akuntabel, pasti didukung anggota dewan,” tegasnya.(406)

Sumber: Singgalang 17 Juli 2014
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2014-2016. Warta Lubeg - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger - E-mail: wartalubeg1@telkomsel.blackberry.com - PIN BB 25C29786